• Jejepangan
  • Kanal Korea
  • Nasional
  • Sport
  • Barat
  • Game

  • Jejepangan
  • Kanal Korea
  • Nasional
  • Sport
  • Barat
  • Game
Orohimaru Naruto

Naruto: Dianggap Sebagai Lambang “Kebangkitan”, Berikut Sejarah Menarik dari Tubuh Aneh Milik Orochimaru

  • June 15, 2022
  • comments
  • Urusai
  • Posted in AnimeJejepanganManga

Setelah melalui masa eksperimen selama bertahun-tahun, Orochimaru telah memodifikasi tubuhnya berulang kali.

Di dalam seri Naruto, karakter dengan tubuh yang tidak normal bukanlah sesuatu yang aneh lagi.

Salah satu yang paling terlihat mencolok adalah tubuh yang dimiliki oleh Orochimaru, sang Sannin dari desa Konoha.

Pada awalnya, dia memiliki tubuh normal yang sama seperti kebanyakan manusia pada umunya, tetapi setelah melalui banyak percobaan, tubuhnya pun berubah secara signifikan.

Lalu, apa yang membuat Orochimaru mengubah tubuhnya?

Hal ini bermula ketika orang tuanya meninggal ketika Orochimaru masih terbilang muda yang membuatnya menjadi seorang anak yang tidak memiliki orang tua.

Pengalamannya ini memberinya pelajaran kalau tubuh manusia itu sangat lemah, sekaligus hidup manusia sangat singkat.

Untuk melampaui batasan ini, Orochimaru menjadi terobsesi dengan keabadian.

Obsesinya ini mengubah seorang anak yang kesepian menjadi orang dewasa sadis yang akan melakukan apapun demi mencapai tujuannya tersebut.

Selama bertahun-tahun, Orochimaru menculik anak-anak dan para penduduk Konoha untuk melakukan percobaan tidak manusiawi yang mambuat orang-orang tidak bersalah ini kehilangan nyawanya.

BACA JUGA: Naruto: Alasan Spesifik Kenapa Madara Memberikan Rinnegan Kepada Nagato, dan Bukan ke Anggota Klan Uchiha Lain

Dia menggunakan informasi dari percobaan ini untuk mengubah tubuhnya sendiri.

Salah satu kemampuan terkuat Orochimaru adalah penyembuhan yang dia miliki.

Dia dapat memulihkan dirinya hampir dari segala jenis luka dengan waktu yang relatif singkat.

Dengan dasar kemampuannya ini, demi mendapatkan tubuh yang abadi, Orochimaru mengembangkan jutsu yang membuatnya dapat berpindah dan mengambil alih tubuh orang lain.

Dengan ini, dia dapat memperpanjang masa hidup dan kemampuan dari tubuh barunya.

Tapi, ada satu kekurangan dari kemampuannya ini, karena setelah 3 tahun, tubuh yang dirasukinya akan melemah dan menolaknya, yang mana membuat Orochimaru harus terus-terusan mencari tubuh yang baru agar dapat tetap bertahan hidup.

Selain itu, hasil dari seluruh percobaan yang dia lakukan membuat tubuh aslinya sudah tidak berbentuk manusia lagi, melainkan berbentuk ular putih besar dengan tubuh yang terdiri dari ular-ular putih yang lebih kecil.

Bentuk ular putih ini sendiri melambangkan kebangkitan, yang mana sangat sesuai dengan karakter Orochimaru.

Pada Perang Besar Dunia Ninja Ke-4, Orochimaru dibangkitkan kembali oleh Sasuke menggunakan sel dari tubuh Kabuto.

Segera setelahnya, dia mengambil tubuh dari salah seorang Zetsu Putih, yang mana tubuh ini jauh lebih kuat daripada tubuh semua orang yang pernah dia ambil alih karena telah dimodifikasi dengan sel dari Hokage Pertama.

Tubuh terakhirnya ini telah memenuhi impian Orochimaru akan keabadian karena ini adalah tubuh yang tidak menua dan tidak melemah, yang mana itu berarti dia tidak perlu lagi mengambil tubuh orang lain demi memperpanjang kehidupannya.

SUMBER

Baca berita dan informasi mengenai anime serta manga lainnya hanya di Sorenamoo

KLIK DI SINI UNTUK NONTON CHANNEL YOUTUBE SORENAMOO

Related Posts

comments
AnimeJejepangan

Jujutsu Kaisen Season 3: Yuji vs Yuta Preview Unleashes Hype Before Execution Movie Drops

Read more

comments
JejepanganManga

Setelah 28 Tahun, Oda Akhirnya Mengungkap Rahasia Will of D di One Piece

Read more

comments
JejepanganManga

Preview Manga Blue Lock Chapter 324 Bahasa Indonesia: Afterglow

Read more

Tak Selalu Sekuat Baja, Ini Daftar 5 Kage di Narut...

  • June 14, 2022
  • comments

One Piece: Oda Mengungkapkan Buah Iblis yang Cocok...

  • June 16, 2022
  • comments

Share this

About author

Urusai

Related Posts

comments
AnimeJejepangan

Jujutsu Kaisen Season 3: Yuji vs Yuta Preview Unleashes Hype Before Execution Movie Drops

Read more

comments
JejepanganManga

Setelah 28 Tahun, Oda Akhirnya Mengungkap Rahasia Will of D di One Piece

Read more

comments
JejepanganManga

Preview Manga Blue Lock Chapter 324 Bahasa Indonesia: Afterglow

Read more

comments
JejepanganManga

Blue Lock Chapter 324: Preview, Spoilers, and Predictions, Kuso’s Ego Awakens Against Japan

Read more

Tags

  • Anime Naruto
  • Manga Naruto
  • Naruto
  • Orochimaru
  • Sannin

Comments

Do not miss

comments
AnimeJejepangan

Jujutsu Kaisen Season 3: Yuji vs Yuta Preview Unleashes Hype Before Execution Movie Drops

Read more

Tentang Kami


SORENAMOO merupakan situs berita untuk para penggemar kultur Jepang dan Korea alias Halyu Wave. Di sini kami menyediakan informasi terupdate mulai dari news, review, musik, artis serta rekomendasi tayangan anime dan drakor. Join dengan akun sosmed kami agar lebih mudah terhubung dengan berita-berita paling hot dan terkini.

  • facebook
  • instagram
  • youtube
  • twitter
  • telegram
  • tiktok
  • Email : [email protected]
Copyright © 2023 by Sorenamoo