MV Black Mamba aespa Dituding Jiplakan, Begini Komentar SM Entertainment
- December 23, 2020
- comments
- Haibara
- Posted in Kanal KoreaKPOPNews
MV Black Mamba aespa dituding jiplakan, begini komentar SM Entertainmnet.
Music video aespa untuk lagu Black Mamba menjadi sorotan karena beberapa kemiripan dengan karya artis lain.
aespa merupakan girl group terbaru yang dikeluarkan oleh SM Entertainment pada November 2020 lalu.
Lagu debut mereka Black Mamba pun mendapatkan apresiasi dari banyak pihak.
Tapi siapa sangka kalau Black Mamba aespa malah dituding jiplakan.
BACA JUGA: Profil Lengkap Treasure, Boy Group Korea yang Isi Lagu Ending Arc Black Clover Terbaru
Hanya saja, MV Black Mamba mereka dituding merupaka hasil jiplakan atau plagiasi.
Menanggapi hal ini, SM Entertainment pun buka suara pada 22 Desember kemarin.
“Kami telah menghubungi perusahaan yang disebutkan terkait dengan beberapa adegan di MV ‘Black Mamba’ aespa, dan kami sudah bicara perihal rencana dan konsep cerita dunia dari grup,”
BACA JUGA: Pertemuan Pertama Kim Ji Won dan Ji Chang Wook di “Lovestruck In The City” Ibarat Takdir
“Artis dari perusahaan tersebut mengerti dengan rencana dan proses produksi kami dan mereka sudah mengkonfirmasi tidak ada penolakan dengan beberapa adegan di MV tersebut,” jelas SM Entertainment.
Black Mamba aespa menjadi kontroversi setelah ada perbandingan antara MV tersebut dan karya seni lain.
Ada tudingan bahwa MV tersebut hasil plagiasi dari karya Timo Helgert, seorang seniman visual berdarah German.
BACA JUGA: LiSA Berterima Kasih atas 100 Juta Viewer untuk Lagu Homura di Youtube
Jalani 14 Hari Karantina Mandiri, Sana TWICE Kabarkan Kondisi Terkininya
Sementara itu, Sana anggota TWICE membagikan kondisi terkininya ketika menjalani karantina mandiri.
Virus corona atau Covid-19 masih menjadi isu besar di dunia, termasuk di Korea Selatan.
Tidak sedikit artis peran atau idol yang harus menjalani tes atau karantina mandiri usai berkontak dengan staf dan entertainer lain yang terbukti positif.
Salah satunya adalah Sana TWICE.
Sana harus menjalani karantina selama 14 hari setelah berkontak dengan penyanyi Kim Chungha.
Chungha sendiri dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 setelah menjalani tes dan kini sedang dalam masa pemulihan.
Melalui akun Instagram TWICE, Sana mengabarkan kondisinya saat ini.
Dengan memajang foto selfie close-up, Sana mengatakan kalau dirinya baik-baik saja.
Meski masa karantina mandiri belum benar-benar selesai, Sana ingin membuat penggemarnya tenang dengan mengabarkan kondisi terkininya.
“Apa kalian khawatir padaku?” tulis Sana.
“Aku sangat baik dan juga sehat! Aku hanya rindu sekali pada kalian,” lanjutnya.
Unggahan Sana ini pun menuai reaksi dari penggemar.
Sampai berita ini diturunkan, sudah tampak 18 ribu komentar terpampang di foto unggahan Sana.
Semoga segera bisa beraktivitas, Sana!