Isu mengejutkan datang dari mantan member 2NE1, Park Bom, yang baru-baru ini mengunggah postingan di media sosialnya terkait dugaan gugatan terhadap YG Entertainment.
Dalam unggahannya, Park Bom menyinggung soal pembayaran yang diklaim belum diterimanya dari agensi lamanya tersebut.
Namun, pihak D Nation Entertainment, agensi yang kini menaungi Park Bom, segera memberikan klarifikasi resmi untuk meluruskan kabar tersebut.
Dalam pernyataannya, D Nation menegaskan bahwa seluruh penyelesaian keuangan terkait aktivitas Park Bom bersama 2NE1 telah diselesaikan sepenuhnya, dan tidak ada catatan pengaduan resmi seperti yang beredar di media sosial.
“Semua penyelesaian terkait aktivitas Park Bom bersama 2NE1 telah diselesaikan, dan tidak ada catatan bahwa pengaduan yang diunggah ke media sosial tersebut pernah diajukan,” ungkap pihak D Nation.
Agensi juga menambahkan bahwa Park Bom saat ini tengah menghentikan seluruh aktivitasnya untuk fokus pada perawatan dan pemulihan kesehatan.
Mereka berkomitmen memberikan dukungan penuh agar sang artis dapat segera pulih dan kembali beraktivitas.
Sebelumnya, pada 22 Oktober, Park Bom mengunggah tangkapan layar pengaduan yang bertuliskan “Pelapor: Park Bom, Terdakwa: Yang Hyun Suk” di akun Instagram pribadinya.
Ia juga menulis pesan,
“Park Bom membenci YG. Kepada para pengguna internet tercinta, mohon selidiki dengan saksama apa yang YG lakukan terhadap Park Bom. Terima kasih.”
Dalam dokumen yang diunggah, Park Bom menuduh YG Entertainment gagal membayar keuntungan dari berbagai aktivitasnya — termasuk perilisan musik, konser, siaran, iklan, hingga kegiatan penulisan lagu.
Ia bahkan mencantumkan jumlah penyelesaian yang tidak realistis dan menimbulkan spekulasi di kalangan penggemar.
Sebagai informasi, Park Bom menghentikan aktivitasnya sejak Agustus lalu karena alasan kesehatan.
Hingga kini, belum ada tanggapan resmi dari pihak YG Entertainment terkait unggahan tersebut