P.A. Works mengumumkan anime terbarunya yang berjudul Aquatope of White Sand (atau Shiroi Suna no Aquatope dalam bahasa Jepang).
Anime ini dijadwalkan akan tayang perdana pada bulan Juli, dan disutradarai oleh direktur Nagi no Asukara dan Iroduku Sekai no Ashita kara, Toshiya Shinohara.
Silahkan simak video promosinya:
Yuuko Kakihara (IRODUKU: The World in Colors, Digimon Adventure tri. films) menangani kompisisi seri anime ini dan Yuki Akiyama (IRODUKU: The World in Colors, The Eccentric Family 2) mendesain karakter untuk animasinya berdasarkan desain original U35 (Lapis Re:LiGHTs).
Akiyama juga menjadi direktur animasi, Yoshiaki Dewa (A Lull in the Sea, Flying Witch) sebagai komposer musiknya, dan credit original work Project Tingala.
Anggota staff lainnya:
Karakter Utama:
Miku Itō sebagai Kukuru Misakino
Rikako Aida sebagai Fuuka Miyazawa
Latar anime ini bertempat di Gama Gama Aquarium, aquarium kecil di Okinawa, satu jam perjalanan menggunakan bus dari Naha.
Kukuru Misakino adalah gadis SMA berumur 18 tahun yang bekerja disana, dan dia tahu tentang “rahasia” dari aquarium itu, yaitu terkadang kau akan melihat hal yang misterius.
Suatu hari, Kukuru bertemu dengan Fuuka, berdiri di depan tangki air dengan rambut yang tertiup angin dan air mata yang mengalir di pipinya.
Fuuka menyerah pada mimpinya yang ingin menjadi idol dan melarikan diri dari Tokyo ke Okinawa.
Dia meminta dengan bersungguh-sungguh agar dapat bekerja di aquarium untuk menemukan tempat baginya.
BACA JUGA: Mayu Maeshima Rilis Video Musik Lagu Opening Baru Anime Re : Zero
Assault Lily Project dapatkan Mini Anime di Summer 2021
Sebuah event bernama Assault Lily Project Announcemet ungkapkan sebuah mini anime baru oleh Studio SHAFT pada Summer 2021.
Meskipun pengumuman tersebut tak menentukan media dari anime mini ini, namun pengumuman tersebut menggambarkan anime dengan istilah yang digunakan untuk streaming online.
Assault Lily Project adalah franchise media campuran yang berdasar boneka dan figur aksi skala 1/12 yang dibuat oleh pembuat boneka bernama Azone International dan creative group acus pada 2013.
Tema proyek ini berpusat pada pertempuran oleh gadis cantik dengan senjata.
Anime berjudul Assault Lily Bouquet sendiri tayang perdana pada 1 Oktober lalu yang sebenarnya tertunda karena dampak virus corona.
Para pemeran dari panggung drama franchise mengulangi peran mereka dalam anime.
Bahkan game smartphonenya yang bernama Assault Lily Last Bullet akan diluncurkan pada 20 Januari untuk iOS dan Android.