Fairy Vearth merupakan sebuah tempat yang ingin dituju oleh God Enel dengan kapal raksasa buatannya, Ark Maxim.
Motivasi Enel selama arc Skypiea pada awalnya bisa dibilang agak aneh.
God Enel menghakimi orang-orang yang menurutnya menentang dia, dan di saat yang lain lain, dia hanya melakukan sesuatu yang ingin dia lakukan.
Namun, di balik semuaitu ternyata Enel memiliki suatu tujuan yang sangat besar, hingga dia rela melakukan apa pun untuk meraihnya.
Enel terobsesi dengan konsep “Vearth” yang ditemukan orang Skypiean ketika sebagian Jaya melesat ke langit dan menjadi Upper Yard.
Alih-alih menetap di Upper Yard, Enel mengarahkan pandangannya pada sesuatu yang jauh lebih besar – yaitu bulan, yang disebutnya Fairy Vearth.
Enel telah memaksa Tentara Dewa untuk bekerja sebagai budak dan menciptakan Ark Maxim untuknya – sebuah kapal yang mampu terbang dibantu kekuatan Buah Iblis miliknya.
Di kapal ini, dia berencana terbang ke Fairy Vearth dan awalnya, dia bermaksud membawa Nami bersamanya.
Syukurlah, Enel berhasil dihentikan saat prosesnya berlangsung oleh Luffy dan dia merasakan kekalahan untuk pertama kalinya.
Skypiea terselamatkan, tapi baginya, mimpi untuk mencapai Fairy Vearth belum usai.
Tak lama setelah kekalahannya, Enel bangkit sekali lagi dan berangkat ke Fairy Vearth sendirian.
Meskipun, pada saat itu, penggemar mengira bahwa karakternya telah berakhir, God Enel kembali melalui cerita sampul.