Empat Label Besar Berencana Debutkan Grup Idol Baru di Tahun 2021
Empat label besar dikabarkan siap untuk mendebutkan grup idol baru di tahun 2021 ini.
Tampaknya, tahun 2021 bakal menjadi tahun ramai dengan munculnya bakat-bakat baru di dunia KPOP.
Dikabarkan, setidaknya ada 10 grup idol baru yang disebut-sebut bakal debut di tahun ini.
Pada 2 Januari 2021 kemarin, outlet media EDAILY menyebutkan kalau setidaknya ada 10 grup idol bakal debut termasuk dari empat agensi besar di industri hiburan KPOP.
BACA JUGA: Visual Yoona dan Kim Seon Ho Buat Publik Terheran-heran
Grup idol pertama yang bakal debut di tahun 2021 diketahui berasal dari MLD Entertainment (T1419), SM Entertainment, YG Entertainment, JYP Entertainment dan BigHit Entertainment.
SM disebut sudah menyiapkan boy group idol baru untuk debut setelah aespa.
Grup ini akan dibuat berbeda konsep dari NCT, selaku maknae boy group di SM Entertainment.
Sementara itu, YG dan BigHit Entertainmnet dikabarkan sama-sama sudah mempersiapkan debut girl group baru.
Sedangkan JYP disebut sudah merencanakan launching dua grup baru, satu di Korea dan satu di China.
Sumber: Allkpop
Park Myung Soo Perlihatkan Cintanya Pada G-Dragon yang Tak Lekang Waktu
Park Myung Soo merupakan salah satu entertainer sekaligus penyanyi yang kerap mengungkapkan kekaguman pada leader BIGBANG, G-Dragon.
Dalam berbagai kesempatan, mantan anggota ‘Infinity Challange‘ ini selalu mengatakan ingin bekerjasama dengan G-Dragon dalam bidang musik.
Tidak bisa dipungkiri kalau kepopuleran GD serta kemampuannya dalam bermusik tidak ada duanya.
Wajar saja bila komedian yang satu ini sangat kagum dan mencintai GD.
BACA JUGA: Son Ye Jin Tulis Pesan untuk Penggemar Pasca Berita Kencan dengan Hyun Bin
Meski keduanya sudah tidak pernah bertemu karena G-Dragon baru saja menyelesaikan wajib militer dan tidak aktif di televisi Korea Selatan, tampaknya cinta Park Myung Soo untuk sang rapper tak juga padam.
Ketika membawakan acara radio KBS Cool FM ‘Park Myung Soo Radio Show’ dirinya kembali menunjukkan rasa cintanya pada GD.
“G-Dragon punya gaya yang manis. Jika dia meneleponku jam setengah empat pagi, aku akan menemuinya saat itu juga,” kata Park Myung Soo.
Bahkan sampai di akhir acara, dia memutar lagu ‘Untitled, 2014’ dan mengatakan ‘Kalau ada kesempatan, aku ingin mengundang dia ke sini. Aku sangat ingin bisa dekat dengannya.”