Attack on Titan: Peringkat Para Titan Berdasarkan Kekuatannya
- January 26, 2021
- comments
- Urusai
- Posted in AnimeJejepangan
Sekarang setelah Season 4 anime Attack on Titan keluar, para penonton pasti sudah tahu perubahan sembilan Titan yang ada.
Dengan itu, kita dapat melihat mereka beraksi menunjukkan beragam kekuatan dan kemampuan mereka.
Beberapa memiliki kekuatan fisik murni sedangkan yang lain memiliki sisi kreatif yang dapat memberikan mereka keuntungan dalam situasi tertentu.
Jadi, setelah mengetahui kekuatan unik dari tiap titan, kita dapat memberikan peringkat untuk perubahan tiap titan yang ada, dan kali ini mari kita berikan peringkat berdasarkan kekuatan mereka, mulai dari yang paling lemah sampai yang terkuat:
9. The Cart Titan
Cart Titan menduduki peringkat terakhir dalam hal kekuatan.
Tapi kekurangannya itu dapat ditutupi dengan Cart Titan yang memiliki kelincahan, kecepatan, dan sangat berguna untuk membawa barang, persediaan, ataupun orang yang menjadi ciri khas unik miliknya.
Bentuknya yang berjalan dengan menggunakan kedua tangan dan kakinya membuatnya dapat bergerak dengan sangat cepat dan efisien, yang mana ini juga meningkatkan daya tahan Cart Titan.
Dengan melengkapinya dengan senjata besar, dia juga dapat menjadi titan yang offensif
Meski dia tidak memiliki kekuatan yang besar, semua kemampuannya tadi sudah lebih dari cukup untuk menutupi satu kekurangan Cart Titan ini.
8. Female Titan
Female Titan sudah pasti termasuk salah satu titan dengan banyak kegunaan dari sembilan perubahan titan yang ada, dan dia juga lebih bergantung pada daya tahan daripada kekuatan.
Dia memiliki otot yang dapat membuatnya menjadi sangat lincah dan sangat hebat dalam lari atau sprint jarak jauh.
Hal lain yang menjadi aset berharga Female Titan adalah kemampuan pengerasan tubuhnya, mirip seperti Armor Titan.
Pengerasan ini dapat melindungi tubuhnya, dan yang lebih penting dapat juga melindungi sang pemilik meski setelah dia terlepas dari tubuh titannya.
7. Jaw Titan
Merupakan titan tercepat dari semua perubahan titan yang ada, dan merupakan bentuk kombinasi dari kecepatan dan kekuatan.
Dengan rahangnya yang sudah pasti menjadi titik terkuatnya, kombinasi dengan kecepatannyalah yang membuatnya mematikan.
Saat mengkombinasikan rahang dan cakarnya yang kuat, Jaw Titan dapat dengan mudah menjadi musuh yang sangat kuat dan mengerikan.
Dengan kombinasi tadi, dia dapat menggigit musuh bahkan sebelum musuh itu menyadarinya.
Meski bukan titan terkuat, Jaw Titan dapat mengubah jalannya perang menjadi miliknya dalam sekejap.
6. Beast Titan
Beast Titan memiliki otot yang besar dan kekuatan lemparannys yang tidak dapat dihentikan, tapi itu ditukar dengan ukuran dan besar tubuhnya.
Kita sudah melihat Beast Titan yang dapat menghancurkan musuh hanya dengan kekuatan lemparannya.
Tangan Beast Titan sangat kuat tapi sebagai gantinya, sang pemilik perubahan hanya memiliki kemampuan mematikan ini.
Ukuran dan besarnya membuat pergerakannya menjadi lambat dan lebih berat, karena itulah Levy Ackerman dapat menyelinap dan membuatnya bertekuk lutut dalam pertarungan.
5. Armor Titan
Armor Titan merupakan titan kuat yang menggabungkan kekuatannya dengan lapisan armor yang keras, sehingga selain kuat, sangat sulit untuk menembus armornya ini.
Meski Armor Titan kuat, sayangnya dia terbebani dengan armornya sendiri yang merupakan satu kerugiannya sebagai titan yang memiliki armor.
Sayangnya Armor Titan juga memiliki kelemahan lain, yaitu tubuhnya yang kaku dan sedikit lambat.
4. Attack Titan
Attack Titan merupakan titan yang tentunya paling sering kita lihat di dalam anime dengan kekuatan “mentahnya” yang tidak diragukan lagi.
Meski tidak memiliki kemampuan fisik alami seperti kebanyakan titan lainnya, dorongan bertarungnya lah yang membuatnya menjadi sangat kuat.
Kemarahan dan pemberontakan adalah sumber yang menggerakkan Attack Titan untuk terus maju, jadi hal yang wajar kalau titan ini akan terus bertarung sampai titik darah penghabisan.
Alasan utama Attack Titan bertarung adalah untuk “kebebasan”, yang mana pada Attack on Titan, para orang-orang Eldian sama sekali tidak pernah merasakan kebebasan ini, yang artinya kita mendapatkan petarung yang dapat melampaui batasannya sendiri dengan kemampuan fisik yang sempurnya dan juga mudah beradaptasi.
Itulah alasan mengapa Attack Titan tetap dapat selamat hampir dari semua pertarungannya, bahkan ketika melawan musuh yang jauh lebih kuat daripada dia.
3. War Hammer Titan
Titan yang baru-baru ini diperkenalkan di dalam anime, War Hammer Titan.
Meski baru keluar, titan ini sudah menunjukkan kekuatannya yang sangat luar biasa.
Mereka memperlihatkan kemampuan jarak jauhnya yang luar biasa saat melawan Attack Titan.
Titan ini juga memiliki kemampuan pengerasan yang mirip seperti Armor Titan dan Female Titan, tapi dia dapat menggunakannya tanpa batas.
Dia dapat membuat item apapun yang dia bayangkan dan membuatnya dengan armor keras berwarna putih.
Selama pemilik perubahan ini memiliki imajinasi yang kreatif, War Hammer Titan dapat membuat item apapun untuk melawan titan lainnya.
Satu-satunya kelemahan fatal titan ini adalah fakta bahwa pemiliknya terpisah dari tubuh titannya yang membuatnya sangat mudah untuk diserang.
2. Colossal Titan
Seperti namanya, hal paling menakutkan dari titan ini adalah ukuran raksasanya.
Dengan ukuran itu, Colossal Titan memiliki kekuatan yang luar biasa besar.
Selain itu dia juga memiliki kemampuan untuk mengeluarkan uap panas dari dalam tubuhnya sebagai sistem pertahanan.
Meski kekuatannya hampir tanpa tanding, ukurannya tadi membuat gerakan titan ini sangat lambat, yang mana memberi cukup waktu untuk musuhnya membuat barisan pertahanan.
1. Founding Titan
Dari yang kita tahu untuk Founding Titan di animenya sampai sejauh ini, masih sulit untuk menilai kekuatan penuhnya.
Kekuatan fisiknya sudah sedikit terlihat di Season 3 saat Rod Reiss melepaskan kekuatannya dangan tujuan untuk mendekati dinding, meski saat itu titan ini masih dalam posisi tertidur, dan dapat dilihat kalau berdiri, tingginya hampir dua kali Colossal Titan.
Kita sudah tahu kalau Founding Titan dapat membuat atau memanggil titan-titan lainnya, seperti titan setinggi Colossal Titan yang membuat tiga lapis dinding di pulau Paradis, tapi sampai sejauh mana titan ini dapat mengendalikannya?
Masih banyak pertanyaan yang masih belum terjawab tentang Founding Titan dan apa sebenarnya kemampuan sejatinya, tapi tentu kita sudah tahu kalau titan ini dapat mengendalikan dan membuat jutaan versi titan yang sama seperti titan di dinding itu, dengan kemampuan ini, Founding Titan merupakan titan yang paling berbahaya dari kesembilan perbahan titan yang ada di Attack on Titan.
Sumber: cbr
BACA JUGA: Membandingkan Anime Attack on Titan The Final Season Episode 6 vs Versi Manganya
Dragon Ball Super: Vegeta Menemukan Alternatif Untuk Ultra Instinct
Dengan semakin berjalannya Dragon Ball Super, Goku menjadi sangat kuat dengan kemampuannya untuk menggunakan Ultra Instinct.
Meski begitu, rival abadinya, Vegeta masih belum bisa mengejar kemampuan Goku ini dan mungkin tidak akan pernah bisa.
Whis, saat menjelaskan teknik ini sebelumnya, kecenderungan Vegeta yang selalu berpikir berlebihan akan membuatnya lebih sulit untuk menguasai Ultra Instinct
Tapi sekarang, itu sudah bukan masalah lagi, karena Dragon Ball Super Chapter 68 telah mengungkapkan alternatif untuk Ultra Instinct.
Setelah mempelajari Ultra Instinct dari Merus dan menggunakan teknik ini untuk mengalahkan Moro di arc manga sebelumnya, Dragon Ball Super Chapter 68 memperlihatkan Goku yang menguji teknik ini untuk melawan Whis.
Meski begitu, Whis menunjukkan kalau dia masih terlalu kuat untuk Goku dan menjelaskan kalau ada beberapa tingkatan untuk Ultra Instinct, dan Goku harus mengembangkan teknik ini dengan caranya sendiri jika dia ingin menjadi lebih kuat lagi.
Vegeta dan Beerus melihat pertarungan percobaan itu, dengan sang pangeran Saiya berkata kalau dia tidak tertarik untuk mempelajari Ultra Instinct.
Lalu Beerus berkata pada Vegeta kalau “Ultra Instinct bukan satu-satunya teknik yang dimiliki oleh para dewa.”
Ini mengagetkan Vegeta, dan Beerus mengatakan padanya kalau teknik Ultra Instinct lebih untuk para Malaikat, diapun berkomentar “Apa kau benar-benar berpikir kalau kami para Dewa Penghancur dapat pergi kemana-mana dengan menggunakan teknik yang mengharuskan hatimu tetap tenang dan tentram?”
Dari perkataan Beerus itu, Vegeta bersikeras agar Beerus mengatakan teknik lainnya itu padanya, tapi sang Dewa Penghancur menolaknya, dan menjelaskan kalau dia bukanlah seorang pelatih.
Beerus lalu pergi menjauh, meski begitu dia tidak pergi terlalu jauh dan itu menunjukkan secara jelas kalau dia ingin Vegeta untuk mengikutinya.
Hal ini mengindikasi bahwa Beerus akan mengajari teknik itu ke Vegeta dengan semacam cara lain.
Jadi sekarang bagaimana cara Vegeta untuk bersaing dengan Goku yang mempelajari Ultra Instinct? itu adalah pertanyaan besar utuk perkembangan DragonBall Super kedepannya.
Kalau sampai Vegeta mempelajari Ultra Instinct, hal itu akan mengubah kepribadiannya secara drastis dan itu terasa tidak akan cocok untuknya di seri ini.
Meski begitu, dengan mempelajari teknik yang digunakan oleh Beerus dan para Dewa Penghancur lainnya, Vegeta dapat mengembangkan cara baru yang mungkin akan dapat membuatnya mengejar Goku dan memperlihatkan kalau dirinya tetaplah sang Pangeran Saiya.